Memperingati hari ulang tahun (HUT) Kemerdekaan Indonesia ke-79. Perempuan Indonesia Maju (PIM) Sumsel menyambangi Rumah Tahfidz Pinggiran Zain Dachlan di Jalan Mayor Zen, Kelurahan Sei Lais, Kecamatan Kalidoni, Palembang.
- Cegah Bullying, DPPKB Muara Enim Kenalkan Layanan Kesehatan Mental Terintegrasi SINDERELA
- Siswa SD Sekolah Elit di Palembang Diduga Alami Bullying, Orang Tua Lapor Polisi
- Selalu Dirundung, Jadi Alasan Pelajar di Palembang Nekat Tikam Teman Sekelas hingga Tewas
Baca Juga
Kedatangan PIM Sumsel berkolaborasi dengan Relawan Peduli Anak Palembang, Dinas PPPA Kota Palembang, Dinas Pariwisata Kota Palembang dan Putri Anak Indonesia perwakilan Sumsel III Maylafazza Alkayla Giffary untuk mencegah aksi bullying terhadap anak.
Ketua DPD PIM Sumsel Helen Ganefo mengatakan, beberapa bulan terakhir terjadi kasus perundungan atau bullying terhadap anak di Sumsel khusus Kota Palembang. Oleh karena itu, pihaknya mendatangi Rumah Tahfidz Pinggiran Zain Dachlan.
“Jadi, kehadiran kita disini untuk memberikan edukasi dan pemahaman kepada anak apa itu perundungan atau bullying, bagaimana cara mengatasi, mencegah perundungan terjadi, apa akibatnya nanti. Sudah dipaparkan semua oleh Dinas PPPA Kota Palembang,” kata Helen saat diwawancarai, Sabtu (24/8) pagi.
Dengan memberikan pemahaman sejak dini, Helen berharap kasus perundungan atau bullying tidak lagi terjadi di Sumsel khususnya Kota Palembang.
“Harapan kita semua, perundungan atau bullying tidak terjadi lagi. Semoga kita bisa terus berkolaborasi dengan dinas-dinas terkait lainnya untuk membantu program pemerintah dan untuk kepentingan masyarakat umum,” tambah Helen.
Selain memberikan pemahaman tentang bullying, dalam kegiatan tersebut juga digelar bakti sosial, berupa pemberian bantuan kipas angin serta bingkisan berisi alat tulis dan snack kepada anak-anak yang menimba ilmu di Rumah Tahfidz Pinggiran Zain Dachlan.
“Semoga apa yang kita berikan ini dapat bermanfaat bagi mereka, dapat menambah semangat anak-anak dalam belajar. Tentunya kegiatan ini sangat baik dan akan terus kita lakukan di tempat lainnya,” tutup dia.
- Presiden Prabowo Tanam Padi Serentak di Sumsel, Dorong Swasembada hingga Jadi Lumbung Pangan Dunia
- Terungkap di Persidangan, Saksi Ungkap Deliar Marzoeki dan Alex Peras Perusahaan Lewat Surat Kelayakan K3
- Ribuan Jemaah Padati Tabligh Akbar Bersama Ustaz Adi Hidayat di Masjid SMB I Palembang