Pemprov Sumatera Selatan terus menggelar operasi pasar sebagai upaya menurunkan harga minyak goreng di pasaran. Dinas Perdagangan Sumsel akan mulai operasi pasar pada Rabu (12/1) di pasar-pasar yang tersebar di Kota Palembang dan beberapa kabupaten.
- Pj Bupati Muara Enim Gelar Operasi Pasar Murah Tiga Hari Berturut-turut untuk Kendalikan Inflasi
- Harga Melonjak, Pemkab Muara Enim Gelar Operasi Pasar Murah
- Kejari Muara Enim Gelar Operasi Pasar Murah, 500 Paket Sembako Ludes Diborong Warga
Baca Juga
Kepala Dinas Perdagangan Sumsel, Ahmad Rizali mengatakan, operasi pasar akan digelar selama 14 hari. Pada operasi pasar, pihaknya akan menjual minyak goreng kemasan dengan harga Rp14.000 per liter.
“Iya, besok akan ada pembukaan OPM (Operasi Pasar Murah) minyak goreng kemasan di Pasar Alang Alang Lebar dan disusul beberapa pasar di hari-hari selanjutnya,” ujarnya kepada Kantor Berita RMOLSumsel, Selasa (11/1).
Rizali menerangkan, untuk pembukaan OPM besok di Pasar Alang Alang Lebar, pihaknya menyediakan 4.212 liter minyak goreng.
Selanjutnya OPM akan digilir ke titik-titik lain yang bukan hanya di Palembang, tapi juga di wilayah Kabupaten Banyuasin, OKI, OI, Muara Enim.
Jadwal OPM Minyak Goreng
13 Januari 2022 di Pasar Tangga Buntung (3.504 liter)
14 Januari 2022 di Pasar 10 Ulu (3.504 liter)
17 Januari 2022 di Pasar Kayu Agung (3.504 liter)
18 Januari 2022 di Pasar Indralaya (3.504 liter)
19 Januari 2022 di Pasar Kenten Laut (3.504 liter)
20 Januari 2022 di Pasar Modern Plaju (3.504 liter)
21 Januari 2022 di Pasar Sako Sematang Borang (1.200 liter), Pasar Yada (2.904 liter)
24 Januari 2022 di Pasar Kebon Semai (1.200 liter), Pasar Sekip Ujung (2.304 liter)
25 Januari 2022 di Pasar 3-4 Ulu (3.504 liter)
26 Januari 2022 di Pasar 16 Ilir (2.748 liter),
27 Januari 2022 di Kantor Disdag Sumsel (1.200 liter), Pasar Kertapati (3.504 liter), Pasar Maskarebet (3.504 liter)
28 Januari 2022 di Kantor Wali Kota Palembang (1.200 liter)
31 Januari 2022 di Pasar Gelumbang (3.504 liter).
- Diusung 5 Partai, Pasangan 'Al-Shinta' Daftar ke KPU Muara Enim
- Sempat Tantang Aktivis dan Wartawan, Pj Bupati Muara Enim Ahmad Rizali Tak Pernah Muncul Saat Didemo
- Aktivis dan Warga Muara Enim Bersatu, Tolak Kepemimpinan Ahmad Rizali