Partai Keadilan Sejahtera (PKS) telah memastikan satu nama yang akan diusung pada Pemilihan Gubernur Aceh 2024. Sosok itu tak lain adalah anggota DPR RI asal Aceh, Muhammad Nasir Djamil.
- Pj Bupati Tinjau Proses Pelipatan Surat Suara PSU Pilkada Empat Lawang
- DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025
- Siang Ini, Komisi II DPR Evaluasi Pelaksanaan Pilkada 2024
Baca Juga
Kepastian ini disampaikan Ketua Dewan Pengurus Wilayah (DPW) PKS Aceh, Makhyaruddin Yusuf, kepada Kantor Berita RMOLAceh, Rabu (25/5).
"Tentu yang paling penting saat pilkada nanti, banyak yang harus dipersiapkan sebagai tiket menuju Pilkada 2024 mendatang," kata Makhyaruddin, Kamis (25/5).
Menurut Makhyaruddin, Nasir memenuhi sejumlah kriteria untuk menjadi calon gubernur. Nasir, kata Makhyaruddin, berkompeten dan dinilai mampu memajukan Aceh serta memiliki pengalaman panjang di bidang pemerintahan.
Oleh karena itu, pada pemilihan umum nanti, PKS akan berupaya mendapatkan banyak dukungan dari masyarakat Aceh dan kursi legislatif di DPR Aceh. Ini akan menjadi modal penting untuk mengusung Nasir sebagai calon Gubernur Aceh pada Pilkada 2024.
Makhyaruddin menyampaikan, PKS juga tetap membangun koalisi dengan sejumlah partai politik. Seperti Partai Demokrat, Partai Golkar, Partai Aceh, dan Partai Gerindra.
- Pj Bupati Tinjau Proses Pelipatan Surat Suara PSU Pilkada Empat Lawang
- DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025
- Siang Ini, Komisi II DPR Evaluasi Pelaksanaan Pilkada 2024