Pemerintah Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) terus menggencarkan upaya mendukung swasembada pangan nasional.
- Bupati PALI Serahkan Hadiah Umrah kepada Pegawai yang Khatam Al-Quran Setelah Ramadan
- Gubernur Sumsel Herman Deru Berbagi Tips Sukses Membangun Daerah Pemekaran kepada Bupati PALI
- Mengawal Janji Kepala Daerah Terpilih: Asgianto-Iwan Tuaji Ingin Bebaskan PALI dari Gelap Gulita
Baca Juga
Kali ini, Bupati PALI, Asgianto ST, memberikan tantangan sekaligus "pekerjaan rumah" (PR) baru kepada Dinas Pertanian dan para petani di wilayahnya: meningkatkan produktivitas sawah menjadi tiga kali panen dalam satu tahun.
Tantangan itu disampaikan langsung Bupati Asgianto saat kunjungan kerja pada Rabu (9/8/2025), sebagai bentuk dorongan agar sektor pertanian di Bumi Serepat Serasan semakin maju dan adaptif terhadap kebutuhan nasional maupun kesejahteraan lokal.
“Kita punya potensi besar. Saat ini yang dibutuhkan adalah kerja cepat, kerja cerdas, dan kerja sama antara pemerintah dan petani. Dengan panen tiga kali setahun, kita tidak hanya mencapai swasembada, tapi juga bisa menambah pendapatan petani secara signifikan,” ujar Asgianto.
Menanggapi tantangan tersebut, Dinas Pertanian Kabupaten PALI langsung menyatakan kesiapan untuk menjalankan target ambisius itu.
Plt. Kepala Dinas Pertanian, Ahmad Jhoni, menegaskan pihaknya akan mengerahkan seluruh sumber daya dan strategi untuk mendukung produktivitas pertanian yang berkelanjutan.
“Kami siap menerima tantangan Bupati. Ini sejalan dengan program kami untuk meningkatkan indeks pertanaman dan produktivitas petani di PALI,” kata Ahmad Jhoni.
Dinas Pertanian telah menyusun sejumlah langkah strategis guna merealisasikan target tersebut.
Diantaranya peningkatan ketersediaan benih unggul, bantuan pupuk, perbaikan sistem irigasi, serta pelatihan intensif bagi petani agar mampu mengadopsi metode tanam modern yang lebih efisien dan efektif.
- Bupati PALI Serahkan Hadiah Umrah kepada Pegawai yang Khatam Al-Quran Setelah Ramadan
- Gubernur Sumsel Herman Deru Berbagi Tips Sukses Membangun Daerah Pemekaran kepada Bupati PALI
- KSAD Tinjau Ketahanan Pangan di OKU Timur, Dorong Swasembada dan Kesejahteraan Petani