Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sumsel bergerak cepat menanggapi bencana banjir yang melanda Desa Lubuk Keliat, Kecamatan Lubuk Keliat, pada Jumat (14/3/2025) pukul 14.00 WIB.
- BPBD Sumsel Turunkan Tim Reaksi Cepat Bantu Warga Terdampak Banjir Palembang
- Banjir di Sumsel Berangsur Surut, BPBD Fokus pada Pemulihan dan Rehabilitasi
- BPBD Sumsel Minta Daerah Siaga, Puncak Hujan Diprediksi Berlanjut Februari
Baca Juga
Kalaksa BPBD Sumsel M Iqbal Alisyahbana yang diwakili oleh Kepala Seksi Penanganan Darurat, Wibowo turun langsung ke lokasi untuk melakukan kaji cepat dan menyalurkan bantuan kepada warga terdampak.
Wibowo mengatakan sebanyak 60 kepala keluarga (KK) menjadi korban dalam bencana ini mendapatkan bantuan logistik.
Dirinya berharap dengan bantuan ini dapat meringankan beban para warga yang terdampak banjir. Selain itu, BPBD juga telah melakukan langkah-langkah penting, seperti koordinasi dengan BPBD Kabupaten Ogan Ilir dan pendataan korban.
“Kami langsung bergerak ke lokasi untuk memastikan warga terdampak mendapatkan bantuan secepat mungkin. Pendataan dan kaji cepat terus kami lakukan untuk memonitor situasi di lapangan,” ujar perwakilan BPBD Sumsel.
- Gubernur Herman Deru Minta Pembangunan Stasiun Pengendali Banjir di Sungai Buah Dipercepat
- Bupati Ogan Ilir Ajukan Bangubsus Rp55,5 Miliar, Gubernur Sumsel Soroti Infrastruktur Rawa
- Pemprov Sumsel Siapkan Kantor Baru untuk MUI, Target Realisasi Tahun Depan