Bos Judi di Sumut yang Buron Tercatat Bendahara DPD Golkar?

Polda Sumut saat menggeledah rumah milik Apin BK. (ist)
Polda Sumut saat menggeledah rumah milik Apin BK. (ist)

Polda Sumatera Utara (Sumut) saat ini terus melakukan pengejaran terhadap Jonni alias Apin BK yang merupakan bos judi online Cemara Asli.


Namun, fakta baru terungkap yang menduga bahwa Apin merupakan Bendahara DPD partai Golkar Sumut.

Kantor Berita RMOLSumut melaporkan, dalam SK Nomor Skep-452/DPP/Golkar/V/2022 yang diteken Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto dan Sekjen Lodewijk Paulus tertanggal 16 Mei 2022, nama Jonni tercatat sebagai Wakil Bendahara DPD Golkar Sumut.

Tercantumnya nama Jonni pada SK tersebut sekaligus membantah pernyataan Sekretaris DPD Golkar Sumut, Ilhamsyah, pada 13 Agustus 2022 lalu yang menyebut Apin BK bukan lagi pengurus DPD Golkar Sumut.

Hingga berita ini diturunkan, belum ada tanggapan dari Sekretaris DPD Golkar Sumut.

Diberitakan sebelumnya, Polda Sumatera Utara mencekal bos judi online terbesar se-Sumatera, Apin BK ke luar negeri usai resmi ditetapkan sebagai tersangka kasus judi online. Pencekalan ini dilakukan agar Apin tak bisa lolos dari jeratan hukum

"Mekanisme hukum ada, dan saya sudah cekal yang bersangkutan, kalau pun berangkat ke luar negeri saya akan cari," kata Kapolda Sumut Irjen Panca Putra di Mapolda Sumut, Selasa (16/8).

Panca menegaskan, jika AP tidak kooperatif maka pihaknya akan melakukan penjemputan paksa dan segera menerbitkan daftar pencarian orang (DPO).

"Ini kalau tidak dihadirkan saya minta saya akan terbitkan daftar pencarian orang," tegas Panca.