Setelah dua hari tenggelam hanyut terbawa arus Sungai Lematang, akhirnya Ferdiansyah (12) warga Desa Ulak Bandung, Kecamatan Ujan Mas, Kabupaten Muara Enim berhasil ditemukan mengambang di aliran Sungai Lematang, Kamis, (13/6).
- Tim SAR Evakuasi Jasad Bocah Tenggelam di Selokan Perumahan Palembang
- Anak Lurah di Banyuasin Tewas Tenggelam di Sungai Desa Tanjung Kepayang
- Dua Bocah di Muratara Terseret Arus Sungai, Satu Tewas Tenggelam
Baca Juga
Dari informasi yang berhasil dihimpun, penemuan mayat bocah laki-laki tersebut pertama kali ditemukan oleh salah seorang warga bernama Iwan (35) warga Desa Tanjung, saat sedang akan mandi.
Ketika melihat ada mayat terapung, ia pun langsung melaporkan kepada warga setempat dan diteruskan kepada perangkat desa dan tim SAR Gabungan sebab ciri-cirinya sama dengan ciri-ciri bocah yang tenggelam beberapa hari yang lalu.
Kemudian mayat tersebut langsung diamankan warga sambil menunggu Tim SAR gabungan yang melakukan evakuasi mayat korban.
Setelah itu mayat korban dibawa ke Puskesmas setempat untuk dilakukan pemeriksaan dan kemudian diserahkan kepada pihak keluarga di Desa Ulak Bandung, Kecamatan Ujan Mas, Kabupaten Muara Enim.
Palaksa BPBD Kabupaten Muara Enim Abdurrozieq Putra, membenarkan jika bocah yang tenggelam dua hari yang lalu telah ditemukan dan dievakuasi serta diserahkan ke keluarga korban.
Setelah melakukan proses penyerahan mayat korban tenggelam ke pihak keluarga tim SAR gabungan kembali ke posko dan menyatakan operasi pencarian korban tenggelam selesai dan dibubarkan.
- Desakan Warga Dikabulkan, Izin Dispensasi Angkutan Batubara PT DBU Tak Diperpanjang
- Operasional PT ASL Dihentikan Sementara, Diduga Penyebab Pencemaran Sungai Lubai yang Tewaskan Ribuan Ikan
- Muara Enim Tak Mau 'Instan', Kirim Putra-Putri Asli di STQH ke-28