Rekrutmen Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Muara Enim menjadi berkah tersendiri bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) batik khas Muara Enim.
- Puluhan Laporan Pelanggaran PSU Masuk ke Bawaslu Empat Lawang, ASN dan Kades Jadi Sorotan
- Tingkatkan Keamanan Data, Bupati Muba Serukan ASN Aktifkan MFA
- Wali Kota Palembang Akan Sidak ASN Setelah Libur Idul Fitri
Baca Juga
Pasalnya, adanya aturan yang mewajibkan ASN mengenakan seragam batik khas daerah, permintaan batik lokal diprediksi akan melonjak drastis.
Totok Adi Hermanto, pemilik Rumah Batik Serasan (RBS), mengatakan bahwa penerimaan ASN yang mencapai ribuan orang ini memberikan dampak positif bagi penjualan batik khas Muara Enim.
“Setiap ada rekrutmen ASN, permintaan batik meningkat. Apalagi banyak Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang sudah bekerja sama dengan RBS untuk pembuatan seragam batik,” ujarnya, Rabu (12/3/2025).
Sejak awal 2025, peningkatan permintaan sudah mulai terasa. Banyak calon ASN dan pegawai yang menanyakan harga, motif, serta warna batik yang sesuai dengan instansi mereka.
Saat ini, belum ada aturan baku terkait motif batik yang harus digunakan, sehingga ASN bebas memilih motif khas Muara Enim sesuai selera.
Harga kain batik ukuran 2,5 meter berkisar antara Rp300 ribu hingga Rp1 juta, tergantung jenis kain dan tingkat kerumitan motif.
Sementara itu, harga pakaian jadi, termasuk seragam batik ASN, juga berada dalam rentang yang sama, tergantung bahan dan model yang dipilih.
“Pembeli juga bisa memesan motif khusus, seperti dengan tambahan logo instansi, tetapi tetap mempertahankan unsur khas batik Muara Enim,” jelas Totok.
Rumah Batik Serasan sendiri memiliki 16 motif batik, delapan di antaranya sudah terdaftar Hak Kekayaan Intelektual (HAKI). Para pelaku UMKM batik berharap usaha mereka semakin berkembang dan dikenal lebih luas.
“Kami sangat bersyukur dengan adanya rekrutmen ASN ini karena memberikan dampak langsung terhadap penjualan batik. Kalau ingin membeli batik khas Muara Enim, bisa langsung datang ke RBS di Jalan SMB 2 Muara Enim atau melalui platform online seperti Shopee dan Instagram yang sudah terhubung dengan WhatsApp,” tutupnya.
- Puluhan Laporan Pelanggaran PSU Masuk ke Bawaslu Empat Lawang, ASN dan Kades Jadi Sorotan
- Tingkatkan Keamanan Data, Bupati Muba Serukan ASN Aktifkan MFA
- Wali Kota Palembang Akan Sidak ASN Setelah Libur Idul Fitri