Beredar video di media sosial seorang perempuan menjadi korban kekerasan dalam rumah tangga yang diduga dilakukan oleh oknum Kepala Desa (Kades) Kuala Sungai Pasir, Kecamatan Cengal, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Sumsel.
- Video Viral, Sopir Angkutan Batu Bara Mengaku Dikawal Oknum TNI saat Melintas di Sumsel
- Viral Video Jalan Rusak di OKI Jadi Konten, Ternyata Sudah Lama Dikeluhkan Warga
- Viral Truk Kontainer Dilarang Masuk di Gerbang Tol Bayung Lencir Muba, HK Beri Penjelasan
Baca Juga
Video berdurasi 16 detik yang diunggah akun instagram @Ogankomeringilir.info, menunjukan wajah lebam yang diduga akibat korban mengalami kekerasan.
Menurut informasi yang dihimpun, pelaku kekerasan tersebut diduga tak lain adalah mantan suaminya sendiri yang menjabat Kepala Desa Kuala Sungai.
Saat dikonfirmasi, Camat Kecamatan Cengal Musa Pandita membenarkan kejadian tersebut.
Musa mengungkapkan, sebelumnya video tersebut tersebar melalui aplikasi pesan WhatsApp. Saat itu, istri Kades Kuala Sungai Pasir sedang mengambil berkas untuk proses perceraian.
"Sekarang istrinya sudah tinggal sama orangtuanya, karena mereka saat ini posisinya sudah dalam proses perceraian. Keributan terjadi saat sang istri mau mengambil surat di rumahnya," ungkapnya, Senin (7/10) .
Saat ditanya mengenai isu perceraian karena orang ketiga, Musa tidak ingin berkomentar. "Kalau nada-nada miringnya ke arah situ memang," imbuhnya.
Atas kejadian tersebut, pihak keluarga mantan istri kades sudah melaporkan kejadian tersebut ke pihak kepolisian.
"Kalau dari pihak mantan istrinya tadi nelpon sudah melaporkan, sudah divisum dan diambil foto," ungkapnya.
Dikonfirmasi terpisah, Kapolsek Cengal, Iptu Jamal membenarkan terkait adanya video tersebut. Namun, ia belum bisa memberikan keterangan terkait motif kekerasan yang dialami mantan istri Kades Kuala Sungai Pasir itu.
"Terkait video tersebut memang benar adanya dan saat ini sedang dilakukan penyelidikan," tandasnya.
- Tol Palembang-Kayuagung dan Jalintim OKI Lengang Saat Puncak Arus Balik
- OKI Ditargetkan Jadi Penyumbang Terbesar Produksi Beras di Sumsel
- Arus Balik Lebaran H+6 di OKI Lancar Jaya, Tak Ada Penumpukan Kendaraan