Ketua DPD Partai Gerindra Sumatera Selatan (Sumsel) Kartika Sandra Desi optimis partainya memenangkan pemilu 2024 dan menjadikan Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto sebagai Presiden 2024 mendatang.
- Gerindra Tegaskan Syukri Zen Bukan Lagi Kader Partai
- Gerindra Hanya Menang di 10 Daerah Sumsel, Ini Faktor Penyebab Kekalahan
- Gerindra Klaim Kemenangan Asgi-Iwan di Pilkada PALI
Baca Juga
Sebab, mereka telah membentuk Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) baik di tingkat provinsi maupun kabupaten kota di Sumsel.
"Harapannya dengan Bapilu ini ibarat panglima perang untuk memenangkan partai Gerindra dan pak Prabowo Subianto sebagai presiden," katanya usai acara pengukuhan dan rakerda Bapilu Partai Gerindra 17 Kabupaten kota di Sumsel, Kamis (15/12).
Sandra menjelaskan, kans bagi partainya menang pada pemilu 2024 terlihat jelas dari semangat juang para kader dan simpatisan Gerindra.
Sementara, bertambahnya jumlah partai baru yang ikut dalam kontestasi Pemilu ini tak mempengaruhi target kemenangan mereka.
"Bagi kami partai baru ini bukan pesaing atau rival, tetapi sebagai warna politik untuk membangun Sumsel," kata Sandra yang juga Wakil Ketua DPRD Sumsel.
Sementara itu, Ketua Bapilu DPD Partai Gerindra Sumsel, AW Noviadi mengatakan, pihaknya telah menggelar rapat kerja yang diikuti Bapilu 17 kabupaten kota serta didukung DPD dan DPC Partai Gerindra.
“Pada rapat kerja telah disepakati program kerja untuk pemilu 2024 memenangkan pak Prabowo sebagai Presiden RI," katanya.
Dia menambahkan Bapilu telah menggelar raker untuk pemenangan Pemilu, dimana pada raker tersebut diantaranya membahas strategi, isu yang seputar pemilu di kabupaten kota di Sumsel.
- Publik Happy Prabowo-Megawati Akhirnya Ketemuan
- Sudah Saatnya Prabowo Copot Menteri Tebar Pesona dan Kemaruk
- Istana Dibuka Besok, Masyarakat Bisa Rayakan Idulfitri Bareng Prabowo