Jalan di Desa Sungai Rengit menuju Pangkalan Benteng, tepatnya di Dusun Setia Harapan, mengalami kerusakan cukup parah. Hal ini membuat warga sekitar kesulitan untuk beraktivitas, terutama saat mengangkut hasil bumi dan mengantar anak sekolah.
- Akses Jalan RSUD Rupit Bak Kolam Ikan, Warga Desak Perbaikan
- Viral Video Jalan Rusak di OKI Jadi Konten, Ternyata Sudah Lama Dikeluhkan Warga
- Jalan Poros Desa Pauh Rusak Parah dan Berlubang Warga Khawatirkan Kecelakaan
Baca Juga
Menurut Budi, salah satu warga sekitar, kondisi jalan saat ini berlumpur dan penuh lubang. Kerusakan ini semakin parah saat musim hujan.
"Rusaknya cukup parah. Jalan berlumpur dan berlubang, sehingga sulit dilalui. Apalagi kalau saat anak hendak pergi sekolah," jelasnya.
Ia pun meminta kepada pemerintah agar segera memperbaiki jalan tersebut.
Budi menambahkan jalan tersebut sebenarnya telah diperbaiki oleh pemerintah pada tahun 2023 lalu. Namun, perbaikan tersebut hanya sebatas pengerasan jalan dengan batu saja.
"Tapi itu semua sia-sia karena dengan kondisi hujan saat ini, jalan kembali rusak parah," terangnya.
Sementara itu, Camat Talang Kelapa, Salinan, mengatakan bahwa jalan tersebut telah diperbaiki dengan batu agregat melalui dana PISEW (Program Pengembangan Infrastruktur Sosial Ekonomi Wilayah) sebesar Rp 500 juta dari Kementerian PUPR RI pada tahun 2023 lalu. Pengerasan jalan sepanjang 1,7 kilometer.
Namun, Salinan menjelaskan, kerusakan jalan tersebut kemungkinan disebabkan oleh volume hujan yang tinggi dalam beberapa waktu terakhir. "Mungkin sekarang disebabkan volume curah hujan yang tinggi," tandasnya.
- Insiden Tabrakan Tongkang Batu Bara di Jembatan Bentayan Terulang Lagi, Pemda Diminta Bertindak Tegas
- Gubernur Sumsel Resmikan Operasional KMP Putri Leanpuri di Banyuasin
- Tongkang Batu Bara yang Nyangkut di Jembatan Bentayan Banyuasin di Luar Pengawasan KSOP Palembang