Argentina melangkah ke partai puncak Piala Dunia 2022 usai mengalahkan Kroasia 3-0 di semifinal. Ini menjadi final keenam sepanjang sejarah bagi Albiceleste.
- Di Maria Akan Pensiun Usai Juarai Copa America
- Gol Martinez Bawa Argentina Juara Copa America
- Amankan Laga Argentina vs Indonesia, 5.596 Personel Diterjunkan
Baca Juga
Bermain di Lusail Stadium, Rabu (14/12) dini hari WIB, Lionel Messi membuka skor Argentina lewat tembakan penalti di menit ke-34.
Julian Alvarez menambah keunggulan lima menit berselang lewat aksi individu dari tengah lapangan.
Gol terakhir Argentina tercipta di babak kedua pada menit ke-69. Akselerasi Messi dari pinggir lapangan berujung umpan cerdik untuk Alvarez yang kemudian diselesaikan menjadi gol.
Setelah delapan tahun, Argentina akan kembali berlaga di final Piala Dunia, yang akan digelar pada Minggu (18/12) mendatang. Mereka akan menghadapi pemenang Prancis vs Maroko.
- PSSI Tegaskan Drawing Liga 4 Harus Diulang
- Indonesia Naik ke Ranking 123 FIFA, Posisi Terbaik dalam 15 Tahun Terakhir
- Tagar Erick Thohir Out Menggema