Banjir Rendam Pemukiman dan Jalintim di Musi Banyuasin, 35 KK Dievakuasi

Jalan lintas timur di Muba terendam banjir/ist
Jalan lintas timur di Muba terendam banjir/ist

Hujan deras yang mengguyur Kabupaten Musi Banyuasin pada Selasa (8/4) dini hari menyebabkan banjir yang merendam pemukiman warga di Desa Peninggalan, Kecamatan Tungkal Jaya, serta Jalan Lintas Timur (Jalintim). 


Luapan air berasal dari Sungai Tungkal yang meluap akibat intensitas hujan yang tinggi.

Akibat peristiwa ini, sebanyak 35 Kepala Keluarga (KK) terpaksa dievakuasi ke tempat yang lebih aman. Selain itu, genangan air di Jalintim, khususnya di Kilometer 148 Desa Peninggalan, menyebabkan terjadinya kemacetan parah.

Camat Tungkal Jaya, Yudi Suhendra, mengatakan bahwa pihaknya bersama Polsek Tungkal Jaya telah melakukan sejumlah langkah untuk mengatasi bencana tersebut. "Kami segera melakukan evakuasi warga terdampak dan mengatur arus lalu lintas agar kendaraan tetap bisa bergerak dengan lancar. Kami juga mendirikan posko untuk dapur umum dan layanan kesehatan," ujar Yudi.

Yudi juga mengimbau kepada para pengendara untuk lebih berhati-hati dan sabar saat melintas di jalur yang terendam air, mengingat saat ini sedang terjadi arus balik lebaran yang meningkatkan kepadatan kendaraan. “Kami minta pengendara untuk tidak saling mendahului agar arus lalu lintas tetap lancar,” tambahnya.

Salah satu pengendara, Dodi Aprianto, yang melintas di Jalintim mengungkapkan bahwa meskipun jalur tersebut padat merayap, perjalanan masih cukup lancar berkat adanya petugas yang mengatur lalu lintas.

"Ya, padat merayap, tapi sejauh ini lancar karena ada petugas yang mengatur jalannya kendaraan," tandas dia.