Mengawali kinerja tahun anggaran 2023, Pemkab Muara Enim gelar rapat koordinasi dan sinkronisasi pelaksanaan tugas perangkat daerah di ruang rapat pangripta Nusantara Bappeda Muara Enim, Jumat (20/1).
- Jadi Tuan Rumah Rakor Forkopimda, Pemkot Lubuklinggau Lakukan Pemetaan Penginapan
- Polemik Pencopotan Sekda Kota Pagar Alam Terus Berlanjut, Samsul Bahri: Saya Difitnah!
- Penumpang LRT Sumsel Melonjak Selama Lebaran, Didominasi Pendatang
Baca Juga
Pada agenda tersebut Pj Bupati Muara Enim Kurniawan, Pj Sekretaris Daerah Riswandar, beserta para Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan 22 camat yang ada di Kabupaten Muara Enim menandatangani perjanjian kinerja tahun anggaran 2023.
Kurniawan menjelaskan bahwa penandatangan komitmen dan integritas kerja yang dilaksanakan di Ruang Pangripta Nusantara, Kantor Bappeda Kabupaten Muara Enim ini guna menyamakan gerak dan langkah dalam mencapai target kinerja tahun 2023.
Hal ini, kata dia, sesuai dengan program kerja yang telah ditetapkan dengan mengedepankan prinsip pemerintahan yang baik (good governance), yaitu efektif, transparan, akuntabel dan tepat sasaran atau berorientasi pada hasil.
Dirinya menekankan agar jajarannya memaksimalkan kinerja dalam melaksanakan tugas dan fungsinya masing-masing sehingga realisasi pencapaian target kinerja jangka menengah daerah dapat terwujud.
"Apalagi tahun ini merupakan tahun akhir dari Rencana Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Muara Enim 2018-2023 sehingga diperlukan komitmen dan kekompakan seluruh perangkat daerah untuk bekerja ekstra dalam menuntaskan target yang belum tercapai melalui upaya-upaya konkret yang lebih terarah," katanya.
Pada kesempatan itu, Kurniawan mengucapkan terima kasih atas kinerja jajarannya di sepanjang tahun anggaran 2022. Menurutnya terdapat berbagai pencapaian dan prestasi yang diraih, seperti pertumbuhan ekonomi, peningkatan inovasi daerah, penurunan persentase penduduk miskin dan kasus balita stunting.
Dirinya juga mengakui masih banyak pekerjaan rumah yang harus dituntaskan sehingga pembangunan daerah dapat benar-benar dirasakan oleh masyarakat. "Saya mengharapkan peningkatan maupun penyempurnaan pelayanan publik agar terus dilaksankan secara professional dan berkesinambungan," tandas dia.
- Desakan Warga Dikabulkan, Izin Dispensasi Angkutan Batubara PT DBU Tak Diperpanjang
- Operasional PT ASL Dihentikan Sementara, Diduga Penyebab Pencemaran Sungai Lubai yang Tewaskan Ribuan Ikan
- Muara Enim Tak Mau 'Instan', Kirim Putra-Putri Asli di STQH ke-28