Asgianto Optimis Kantongi Dukungan 11 Kursi di Pilkada PALI

Bacabup PALI Asgianto saat mengembalikan formulir ke DPD Partai Golkar PALI. (ist/rmolsumsel.id)
Bacabup PALI Asgianto saat mengembalikan formulir ke DPD Partai Golkar PALI. (ist/rmolsumsel.id)

Bakal Calon Bupati (Bacabup) Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI), Asgianto ST, mengembalikan berkas formulir pendaftaran ke lima partai politik (parpol), Senin (13/5).


Asgianto diantar oleh relawan pendukung dan pengurus partai Gerindra Kabupaten PALI. Mereka konvoi mendatangi satu-persatu ke kantor Sekretariat PDIP, PAN, Golkar, Hanura dan Demokrat.

Sebagai upaya membangun koalisi dengan parpol lain, dalam penyerahan berkas tersebut, Asgianto juga menyampaikan visi misi dan 9 program unggulan yang akan dibawanya maju dalam Pilkada PALI 2024.

"Alhamdulillah semua berkas telah diterima dan dinyatakan lengkap oleh masing-masing Parpol. Untuk rekomendasi, itu kewenangan dari DPP masing-masing parpol. Tetapi, harapan kami bisa mendapatkan rekomendasi. Saat ini kita tinggal menunggu hasilnya," ungkap Asgianto, Selasa (14/5).

Sebagai kader yang diusung partai Gerindra, lanjut Asgianto, untuk berkompetisi sebagai calon Bupati PALI di Pilkada 2024, tentu dirinya ingin merangkul seluruh Parpol yang ada, agar bisa bersama-sama membangun Kabupaten PALI.

"Ada 12 partai politik yang memiliki kursi di DPRD PALI. Namun tidak ada satu pun partai yang bisa mengusung calon kepala daerah sendiri untuk maju pada Pilkada PALI. Oleh karena itu, kita terus menjalin komunikasi untuk menggalang dukungan," Imbuhnya.

Asgianto berharap, bisa menjalin komunikasi yang lebih intens dan terbentuk koalisi untuk mengusungnya sebagai calon Bupati di Pilkada 2024.

"InsyaAllah, kita optimis ada 11 kursi dari beberapa parpol yang nantinya bakal mengusung kita, hasil dari komunikasi politik secara intens dengan beberapa Parpol yang kita lakukan. Tetapi kembali lagi pada masing-masing internal parpol tersebut, sebab sampai saat ini masih dinamis beberapa kemungkinan bisa terjadi," pungkasnya.