Persaingan kompetisi Liga Inggris makin ketat, saat ini Manchester City yang berada di puncak klasemen mulai merasa tidak nyaman.
- Manchester City Tumpul di Sepertiga Akhir, Pep Guardiola Akui Kekalahan dari Liverpool
- Performa Nottingham Forest Lagi Gacor, Nuno Enggan Buru-buru Datangkan Pemain Baru
- Liverpool Menjauh dari Kejaran Arsenal di Puncak Klasemen Liga Inggris
Baca Juga
Setelah Arsenal meraih kemenangan atas Burnley, di Emirates Stadium, Sabtu (11/11). Laga tersebut bekesudahan 3-1 untuk tuan rumah.
Arsenal membuka keunggulan lewat Leandro Trossard di menit 45+1, sempat dibalas oleh Burnley lewat Josh Brownhill menit 54, tapi tuan rumah bisa kembali memimpin berkat gol William Saliba menit 57. Arsenal lalu menjauh dengan gol Oleksandr Zinchenko di menit 74.
Di pengujung laga, Arsenal bermain dengan sepuluh orang. Fabio Vieira, yang masuk menggantikan Kai Havertz di menit 59, dikartu merah langsung pada menit 83 usai 'mengambil' lutut Brownhill dalam sebuah perebutan bola. Namun, Arsenal mampu mempertahankan keunggulan mereka.
Hasil ini membuat Arsenal sekarang memiliki 27 poin di peringkat dua. Hasil itu menyamai perolehan poin Manchester City yang nanti malam akan bertandang ke markas Chelsea.
- Tak Lagi Underdog, Arsenal Tunjukkan Taji dengan Singkirkan Juara Bertahan Liga Champions
- Manchester City Tumpul di Sepertiga Akhir, Pep Guardiola Akui Kekalahan dari Liverpool
- Bentrok Manchester City vs Liverpool, Siapa yang Terbaik?