Kapolres Lubuklinggau, AKBP Harissandi perintahkan personelnya di malam tahun baru untuk melaksanakan patroli guna mengantisipasi tindak kejahatan dan peredaran narkoba.
- Padat Pengunjung, Perayaan Malam Tahun Baru di Jembatan Ampera Palembang Dijaga Ketat Petugas
- Antisipasi Kerumunan, Jembatan Ampera Ditutup saat Perayaan Malam Pergantian Tahun
Baca Juga
"Menyangkut pengamanan tahun baru, nanti Polres Lubuklinggau, seluruh personel kita libatkan," kata Kapolres.
Dalam pengamanan tahun baru tersebut Polres Lubuklinggau juga bekerjasama dengan Pemerintah Kota (Pemkot) Lubuklinggau dan pihak terkait lainnya.
"Pak Wali (Pemkot Lubuklinggau) juga tidak mengadakan acara pada tahun baru ini. Tapi tetap kita harus antisipasi kegiatan masyarakat, biar bisa berjalan dengan baik dan lancar," ungkapnya.
Termasuk kata Kapolres, pihaknya mengerahkan intel untuk melakukan deteksi dini terhadap bahaya-bahaya yang tidak diinginkan. "Lalu lintas kita libatkan, Serse kita libatkan," bebernya.
Selain itu pihaknya juga melakukan antisipasi setelah acara merayakan tahun baru ditengah kota.
"Setelah merayakan tahun baru ditengah kota, masyarakat pasti mencari tempat-tempat hiburan ataupun kembali ke rumah, sehingga jalan sepi sudah malam. Kita melakukan patroli dari Sabhara, dari Reskrim-nya, dari Narkoba juga. Tempat-tempat hiburan. Karena antisipasi banyaknya pengiriman-pengiriman narkoba untuk dipakainya pada saat tahun baru nanti," ungkapnya.
Kapolres juga dalam kesempatan itu mengimbau masyarakat yang merayakan malam tahun baru untuk tetap menjaga protokol kesehatan (Prokes).
- Pelaku Pembunuhan Kontraktor di Lubuklinggau Ditangkap di Purwokerto, Satu Orang Masih DPO
- Pencurian Motor di Lubuklinggau Meningkat, Polisi Intensifkan Patroli 24 Jam di Titik Rawan
- Motor Wanita di Lubuklinggau Dibawa Kabur Pria yang Baru Dikenal di Medsos, Ini Tampang Terduga Pelaku