Seorang anak kepala dinas di Kabupaten Musi Banyuasin terlibat kecelakaan maut yang menewaskan 1 orang dan melukai 2 lainnya yang masih dalam satu keluarga.
- Sebelum Bosnya Ditangkap Polda Metro Jaya, Travel Umrah Syafaah Wisata Mandiri Sempat Telantarkan Jamaah Asal Lampung di Bandara
- Marak Pemalakan Pungli Sopir Truk, Polda Sumsel Gelar Razia Gabungan di Seluruh Titik Rawan
- Eks Presiden Filipina Duterte Ditangkap dan Dibawa ke Den Haag, Pengacara: Ini Penculikan!
Baca Juga
Kecelakaan terjadi pada Minggu (19/9) sekitar pukul 09.30 WIB di ruas jalan lintas Keluang tepatnya di Desa Mekar Jaya.
Kapolres Muba AKBP Alamsyah Pelupessy melalui Kasat Lantas AKP Sandi Putra, membenarkan adanya kecelakaan tersebut di mana satu orang meninggal dunia.
"Ya, dapat kita sampaikan terkait Lakalantas yang terjadi di daerah Keluang. Kedua kendaraan melaju dari arah berlawanan, motor menabrak mobil," ujar Sandi, Selasa (21/9).
Sandi menerangkan, dari hasil olah TKP diketahui motor korban tidak memiliki rem dan saat berkendara mereka tidak menggunakan helm.
"Itu sepertinya motor kebun dan korban berkendara tanpa kelengkapan. Sedangkan pengendara roda empat merupakan anak salah satu kepala dinas di Musi Banyuasin," terangnya.
Selain olah TKP, lanjut Sandi, pihaknya juga telah meminta keterangan para saksi, termasuk FF pengendara mobil.
"Pengemudi mobil sudah diperiksa dan masih berstatus sebagai saksi. Dari kasus ini belum kita tahan," tegasnya.
Dari informasi yang dihimpun, kecelakaan itu melibatkan satu unit mobil Mitsubishi Pajero Sport Nopol BG 79 ER yang dikendarai oleh FF (18) dengan sepeda motor tanpa nomor polisi yang dikendarai korban Makrupi (27) dengan membonceng istrinya Siti (26) dan anaknya Ap (4).
Sebelum kecelakaan, para korban yang merupakan warga Desa Cipta Praja melaju dari arah Desa Sido Rejo menuju ke arah Kelurahan Keluang. Namun dari arah berlawanan datang mobil Pajero Sport warna hitam dikemudikan FF, warga Kota Palembang.
Nahas, ketika kedua kendaraan bertemu terjadi tabrakan adu banteng yang membuat korban beserta anak ìstrinya itu terpental ke tengah jalan. Mengetahui adanya kecelakaan, warga sekitar langsung membantu korban dan membawanya ke Puskesmas Karya Maju untuk penanganan medis. Namun sayang salah satu korban yakni Makrupi tidak dapat tertolong nyawanya.
- Tim SAR Gabungan Sisir Sungai Musi Cari Dua Lansia di Muba yang Dilaporkan Tenggelam
- Muba Optimis Raih Predikat Terbaik Verifikasi Kabupaten Layak Anak 2024
- Banjir Rendam Pemukiman dan Jalintim di Musi Banyuasin, 35 KK Dievakuasi