Spanduk bertuliskan "Jokowi Mundur" dibawa massa aksi Gerakan Nasional Pembela Rakyat (GNPR) setibanya di Jalan Medan Merdeka Barat, Gambir, Jakarta Pusat, Jumat (4/11).
- Pengamat: Kenaikan BBM Subsidi Tidak Cocok saat Harga Minyak Global Lebih Tinggi dari Asumsi APBN
- PAN: Hak Prerogatif Mulyadi-Ali Mukhni Kembalikan Rekomendasi PDIP
- Ketua KPK Sebut Korupsi Kejahatan yang Dapat Menghambat Tujuan Negara
Baca Juga
Pantuan Kantor Berita Politik RMOL, ribuan orang mulai berdatangan pukul 14.15 WIB. Peserta aksi melakukan longmarch dari Jalan Medan Merdeka Selatan ke Jalan Medan Merdeka Barat.
Sesampainya di bundaran simpang Monumen Nasional (Monas), mobil komando berhenti dan langsung berorasi serta dilanjutkan memanjatkan doa.
Selain spanduk, "Jokowi Mundur" massa aksi juga membawa spanduk bertuliskan "Jokowi Mundur Indonesia Makmur!!".
Hingga kini, konsentrasi massa aksi masih berada di depan bundaran air mancur.
Di sisi lain, Polda Metro Jaya telah mengerahkan 3.790 personel untuk mengawal unjuk rasa 411 di Jakarta.
"Kami turunkan pengamanan sebanyak 3.790 personel," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Endra Zulpan.