Kondisi akses jalan menuju Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Rupit, Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara), memprihatinkan. Jalan yang penuh lubang besar semakin buruk saat musim hujan, di mana genangan air membuatnya terlihat seperti kolam ikan.
- Viral Video Jalan Rusak di OKI Jadi Konten, Ternyata Sudah Lama Dikeluhkan Warga
- Jalan Poros Desa Pauh Rusak Parah dan Berlubang Warga Khawatirkan Kecelakaan
- Akses Jalan Putus, Siswa dan Guru MTsN 1 Muara Enim Terpaksa Lewat Jalan Darurat
Baca Juga
Situasi ini memicu keluhan dari masyarakat, khususnya keluarga pasien yang menggunakan akses tersebut untuk menuju fasilitas kesehatan. Warga merasa malu karena jalan tersebut merupakan akses penting ke RSUD yang terletak di ibu kota kabupaten.
Andi (43), salah seorang warga, mengungkapkan bahwa kerusakan jalan sudah berlangsung lama dan semakin menyulitkan saat hujan.
"Ini kan akses jalan RSUD, tentunya harus bagus, malah sebaliknya rusak dan berlubang seperti kolam ikan," ujar Andi pada Rabu (5/2/2025).
Ia juga menambahkan bahwa jalan menuju RSUD Rupit seharusnya mencerminkan pelayanan kesehatan yang memadai, mengingat posisinya berada di pusat ibu kota kabupaten.
"Malu kita dengan orang luar daerah melihat kondisi jalan seperti ini. Ini kan ibu kota kabupaten, apalagi RSUD itu tempat orang berobat," keluhnya.
Wali Kota Palembang Sambut Hangat Presiden Jokowi
Ocha (30), keluarga pasien lainnya, juga mengeluhkan hal serupa. Ia menyoroti pentingnya akses jalan yang layak untuk menunjang pelayanan kesehatan.
"Seharusnya akses jalan RSUD itu bagus, ini malah seperti ini. Apalagi letaknya di ibu kota kabupaten, jadi malu dengan kondisi sekarang," ucap Ocha.
Warga berharap pemerintah segera memperbaiki akses jalan menuju RSUD Rupit, mengingat pentingnya peran rumah sakit sebagai pusat layanan kesehatan.
"Harapan kami, jalan ini segera diperbaiki. Karena ini fasilitas pelayanan kesehatan dan letaknya juga di ibu kota kabupaten," tutup Andi.
- RSUD Rupit Dapatkan Bantuan Kemenkes, Fasilitas Baru Siap Dibangun
- Viral Video Jalan Rusak di OKI Jadi Konten, Ternyata Sudah Lama Dikeluhkan Warga
- Jalan Poros Desa Pauh Rusak Parah dan Berlubang Warga Khawatirkan Kecelakaan