Libur Idulfitri 1446 H/2025 M menjadi momen istimewa bagi masyarakat Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI), Sumatera Selatan, untuk berwisata bersama keluarga.
- Petani Empat Lawang Panen Raya Jagung, Hasil Capai Ribuan Ton
- Tertabrak Babaranjang, Wanita Tanpa Identitas Tewas Mengenaskan
- Cegah Kecelakaan, Satlantas Banyuasin Sebar Spanduk Imbauan, Isi Pesannya Unik
Baca Juga
Salah satu destinasi yang paling menyedot perhatian adalah objek wisata Paye Biru di Desa Betung Selatan, Kecamatan Abab.
Dikenal dengan kejernihan airnya yang khas dan berwarna kebiruan, Paye Biru menjadi magnet tersendiri bagi wisatawan lokal maupun dari luar daerah. Sejak hari kedua Lebaran hingga Sabtu (5/4), lokasi ini dipadati ratusan pengunjung yang ingin menikmati pesona alam sekaligus menyegarkan diri usai sebulan penuh berpuasa.
"Airnya segar, jernih, dan suasananya adem. Cocok banget buat liburan keluarga," ujar Rina, warga Pendopo, Kecamatan Talang Ubi, saat ditemui di lokasi wisata.
Paye Biru tidak hanya menawarkan panorama alam yang menyejukkan, tetapi juga menjadi spot favorit untuk berenang, bersantai, hingga berswafoto. Tak heran, destinasi ini jadi salah satu pilihan utama warga PALI selama masa libur Lebaran, bersanding dengan Candi Bumi Ayu.
Ramainya pengunjung juga memberi efek positif bagi perekonomian lokal. Pedagang musiman yang menjajakan makanan dan oleh-oleh khas seperti kerupuk kemplang mengaku dagangannya laris manis.
“Alhamdulillah, ramai pengunjung, jualan jadi lancar. Momen kayak gini kami tunggu-tunggu,” ujar salah satu pedagang di sekitar lokasi.
Untuk masuk ke kawasan wisata, pengunjung hanya dikenakan biaya parkir sebesar Rp5.000 untuk motor dan Rp10.000 untuk mobil. Fasilitas tambahan seperti sewa ban pelampung juga tersedia, dengan tarif Rp5.000 untuk ukuran kecil dan Rp10.000 untuk ukuran besar.
Guna menjaga kenyamanan dan keamanan pengunjung, Polsek Penukal Abab melakukan pemantauan langsung di lokasi. Kapolsek Penukal Abab, AKP Dedy Kurnia, menyebut pengamanan dilakukan agar suasana tetap kondusif.
"Kami ingin memastikan masyarakat bisa berlibur dengan aman dan nyaman. Terutama agar tidak terjadi gangguan kamtibmas di lokasi wisata,” ungkapnya.
Dari hasil pemantauan, tercatat sekitar 125 pengunjung memadati Paye Biru, dengan 40 unit kendaraan roda dua dan 10 unit roda empat yang terparkir.
AKP Dedy juga mengimbau agar masyarakat tetap waspada, terutama dalam menjaga anak-anak yang bermain air. “Jangan sampai lengah, keselamatan tetap jadi prioritas,” pungkasnya.
- Tanpa Sidak, Hari Pertama Kerja di Dinas Pariwisata Pagar Alam Diisi Halal Bihalal dan Makan Bersama
- Wahana Air OPI Water Fun Diserbu Ribuan Pengunjung saat Libur Lebaran
- Tempat Makan dan Bermain Anak Jadi Primadona Pengunjung Mal Saat Libur Lebaran di Palembang