923 Jemaah Ajukan Kuota Haji Khusus 2025

Ilustrasi (istimewa/rmolsumsel.id)
Ilustrasi (istimewa/rmolsumsel.id)

Kementerian Agama telah resmi membuka pengisian kuota haji khusus untuk musim haji tahun 2025. Pada hari pertama pembukaan, Jumat (24/1), sebanyak 923 jemaah tercatat mengisi kuota. 


Direktur Bina Umrah dan Haji Khusus Kementerian Agama, Nugraha Stiawan menyampaikan dari jumlah tersebut, 282 jemaah berasal dari kategori lunas tunda, 586 jemaah berdasarkan nomor urut porsi berikutnya, dan 9 jemaah dari kategori prioritas lansia. Selain itu, 46 jemaah dengan status cadangan juga turut mengisi kuota pada hari pertama.  

Kuota haji khusus tahun 2025 telah ditetapkan sebanyak 17.680 jemaah. Jumlah ini mencakup beberapa kategori, di antaranya 3.404 jemaah haji khusus lunas tunda, 12.724 jemaah berdasarkan nomor urut porsi berikutnya, 177 jemaah prioritas lansia yang dialokasikan sebesar 1 persen, serta 1.375 petugas haji, termasuk penanggung jawab PIHK, pembimbing, dan petugas kesehatan.  

Nugraha menjelaskan bahwa proses pengisian kuota haji khusus dilakukan setiap hari kerja mulai 24 Januari hingga 7 Februari 2025. Jika setelah periode tersebut masih terdapat sisa kuota, maka pengisian tambahan akan dibuka kembali pada 17–21 Februari 2025. Tahap terakhir untuk mengisi sisa kuota akhir direncanakan berlangsung pada 27–28 Februari 2025.  

Menurut Nugraha, daftar nama jemaah haji khusus yang berhak melunasi biaya telah diumumkan sejak 23 Januari 2025. Informasi ini dapat diakses melalui situs resmi dan media sosial Kementerian Agama. Ia juga mengingatkan para Kepala Bidang Haji di berbagai daerah agar memastikan seluruh proses pengisian kuota berjalan sesuai dengan aturan yang berlaku.  

“Hingga saat ini, proses pengisian masih berlangsung, dan kami melihat antusiasme yang tinggi dari para calon jemaah haji khusus,” ujar Nugraha.