National Paralympic Committee Indonesia (NPCI) Sumatera Selatan konsisten mengirimkan atlet untuk membela Indonesia di event internasional. Hal itu dikarenakan prestasi yang ditorehkan atlet Sumsel terbilang cukup moncer.
- Buka Peparprov III di OKU, Gubernur Sumsel: Jangan Diskriminasikan Kaum Difabel
- NPCI Sumsel Sebut Faktor Ini Sebabkan Target Medali di Peparnas XVI Gagal Terpenuhi
Baca Juga
“Untuk ASEAN Para Games 2022 ini, ada 8 atlet Sumsel yang terpilih masuk Pelatnas. Dari mereka ini, kita targetkan menyumbangkan minimal 15 medali emas,” ujar Ketua NPCI Sumsel, Ryan Yohwari kepada Kantor Berita RMOLSumsel, Kamis (28/4).
Menurut Ryan, 8 atlet yang memperkuat kontingen Indonesia itu sedang menjalani Pelatnas di Solo. Tidak hanya di ASEAN Para Games yang digelar 30 Juli – 6 Agustus 2022 di Solo, mereka juga berpotensi turun di Asian Para Games yang akan dilaksanakan di Hangzhou, Tiongkok, pada 9 – 15 Oktober 2022.
“Untuk di Asian Para Games, target kita 7 medali emas. Karena saingannya juga berat,” tuturnya.
Ryan menerangkan, 8 atlet itu yakni Yuni, Maksum Firdaus, Aji Hartono, dan Prasetio dari cabang olahraga catur. Kemudian ada Rahmat Hidayat dari tenis meja. Di cabor atletik ada Rica Oktavia. Lalu ada Jendy Pangabean di renang dan Agung Prio di Paracycling.
“Insyaallah setelah lebaran akan bertambah lagi atlet Sumsel yang dipanggil Pelatnas. Kita belum tahu pastinya, namun mudah-mudahan 4 sampai 5 atlet lagi. Mereka ini dari cabor badminton, catur dan atletik,” terang Ryan.
- Bonus PON XX dan Peparnas XVI untuk Atlet Sumsel Cair 22 April 2022
- Buka Peparprov III di OKU, Gubernur Sumsel: Jangan Diskriminasikan Kaum Difabel
- NPCI Sumsel Sebut Faktor Ini Sebabkan Target Medali di Peparnas XVI Gagal Terpenuhi