Sebanyak 505 warga binaan Lembaga Pemasyarakatan Muara Enim menerima remisi khusus lebaran idulfitri 2022. Dari jumlah itu, tiga warga binaan dinyatakan langsung bebas.
- 232 Warga Binaan Lapas Empat Lawang Terima Remisi HUT RI, Empat Langsung Bebas
- 860 WBP Lapas Kelas IIB Kayuagung Diusulkan Terima Remisi di Hari Kemerdekaan RI
- 15.922 Napi Terima Remisi Khusus Natal, 99 Langsung Bebas
Baca Juga
"Ada 505 warga binaan pemasyarakatan (WBP) yang menerima remisi dengan rincian 497 Laki-laki dan 8 perempuan," ujar Kepala Lapas Muara Enim, Herdianto, Senin (2/5).
Lebih lanjut dia mengatakan, remisi khusus I yang diberikan kepada warga binaan tersebut beragam yakni remisi 15 hari sebanyak 132 orang, remisi 1 bulan sebanyak 304 orang.
Lalu, remisi 1 bulan 15 hari sebanyak 53 orang dan remisi 2 bulan sebanyak 14 orang. "Untuk warga binaan yang menerima remisi khusus II dan dinyatakan langsung bebas yakni sebanyak 3 orang," jelas dia.
Dalam kesempatan itu pula, Herdianto mengatakan, pihaknya mengajak seluruh warga binaan untuk konsisten berperan aktif dalam mengikuti segala bentuk program pembinaan.
"Kepada warga binaan yang mendapatkan remisi khusus dan bebas saya ucapkan selamat dan mengingatkan saudara agar terus meningkat kan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa," tandas dia.
- Muhammadiyah Tetapkan Awal Puasa 1 Maret 2025, Idulfitri 30 Maret 2025
- 232 Warga Binaan Lapas Empat Lawang Terima Remisi HUT RI, Empat Langsung Bebas
- 860 WBP Lapas Kelas IIB Kayuagung Diusulkan Terima Remisi di Hari Kemerdekaan RI