46 Pengajar Utama Bahasa Daerah di Palembang Mengikuti Bimtek

46 orang guru SD/SMP yang tersebar di 18 Kecamatan yang ada di Kota Palembang mengikuti  revitalisasi Bahasa daerah di Provinsi Sumatera Selatan. (Dokumentasi Balai Bahasa Sumsel)
46 orang guru SD/SMP yang tersebar di 18 Kecamatan yang ada di Kota Palembang mengikuti revitalisasi Bahasa daerah di Provinsi Sumatera Selatan. (Dokumentasi Balai Bahasa Sumsel)

Revitalisasi Bahasa Daerah di Provinsi Sumatera Selatan pada tahun ini memasuki tahapan Bimbingan Teknis(Bimtek) Pengajar Utama. Dalam Bimtek ini peserta akan mendapatkan materi puisi, cerpen, mendongeng, lawakan tunggal, dan pidato. 


Dua maestro Bahasa Melayu Dialek Palembang Cecen dan Munarikh akan memberikan asupan materi kepada 46 orang guru SD/SMP yang tersebar di 18 Kecamatan yang ada di Kota Palembang  di Hotel Santika Palembang pada 14-16 Mei 2024.

Dalam sambutannya, Kepala Balai Bahasa Sumatera Selatan Karyono mengatakan, bahwa  kegiatan ini merupakan platform merdeka belajar episode ke-17 Kemdikbudristek dengan tema 'Revitalisasi Bahasa Daerah'.

Kegiatan ini menjadi pemantik daerah dalam upaya pelindungan bahasa dan sastra daerah  yang kewenangan pemerintah daerah. Penguatan atas pelindungan itu sudah termaktub dalam amanah UU No 24 Tahun 2009, UU No. 23 Tahun 2014, Permendagri No.40 Tahun 2017 , dan Peraturan Pemerintah No. 57 Tahun 2014. 

"Dengan aturan yang ada tersebut daerah memiliki keluasaan untuk membuat program pelindungan bahasa daerah,"kata Karyono, di Palembang, Selasa (14/5/2024).

Sementara itu Kepala Dinas Pendidikan Kota Palembang yang diwakili oleh Kabid Paud Dikmas Derry Ariadi dalam sambutannya menyampaikan bahwa komitmen pelindungan bahasa dan sastra daerah di Kota Palembang akan dimasukkan ke dalam muatan lokal.

" Alhamdulillah regulasi dalam Peraturan Walikota dan Surat Keputusan Kepala Dinas Pendidikan Kota Palembang dharapkan kepada para peserta untuk mengikuti kegiatan ini dengan baik, dan selanjutnya dapat mengimbaskannya kepada guru-guru yang lain,"kata Derry.

Koordinator KKLP Balai Bahasa Sumatera Selatan Vita Nirmala menerangkan, bahwa tahapan Revitalisasi Bahasa Daerah di Provinsi Sumatera Selatan sudah memasuki tahapan Bimbingan Teknis Pengajar Utama.

Kota Palembang menjadi daerah terakhir pelaksanaan kegiatan ini. Setelah ini, para pengajar utama akan melakukan pengimbasan kepada KKG dan MGMP, Guru Sejawat, dan siswa. 

"Tahapan berikutnya akan dilanjutkan dengan festival secara berjenjang hingga ke tingkat nasional,"ujarnya.