43 Cakada Partai Demokrat Sumsel Wajib Lulus Tes

RMOL. Partai Demokrat Sumatera Selatan akan menggelar wawancara sekaligus paparan visi misi bagi seluruh calon kepala daerah (cakada) yang telah mendaftarkan diri.

Cakada yang tidak menghadiri tahapan ini, dipastikan gugur. Mereka tidak akan mendapat tiket dari Partai Demokrat untuk maju di Pilkada 7 Kabupaten/Kota di Sumsel tahun ini.


Ketua Badan Pemenangan Pemilu DPD Partai Demokrat Muchendi Mahzarekki yang mengatakan itu, Senin (2/3/2020).

Dikatakan Muchendi, pelaksanaan tahapan paparan visi misi dari kandidat akan berlangsung pada 7-8 Maret 2020, di salah satu hotel di Kota Palembang.

"Jadi kami minta seluruh calon kepala daerah yang telah mendaftarkan diri, kalau mau diusung Demokrat harus mengikuti tahapan ini," katanya.

Total kata Muchendi sebanyak 43 calon kepala daerah yang telah mendaftarkan diri di Partai Demokrat selama proses pendaftaran beberapa waktu lalu.

"Total ada 43 calon yang daftar, termasuk calon petahana semuanya mendaftar, kecuali OKU Timur karena tidak maju lagi," ujarnya.

Menurut Muchendi tahapan wawancara dan paparan visi misi merupakan proses yang penting bagi partai Demokrat dalam menentukan calon yang akan diusung. Pasalnya dari situ akan dilihat bagaimana visi misi calon terhadap daerah yang akan dibangunnya.

"Kita juga melibatkan pengamat politik dan akademisi ditahap itu. Nanti juga akan direkam, hasil rekaman video saat calon wawancara dan paparan visi misi akan disampaikan ke DPP Partai Demokrat," kata Wakil Ketua DPRD Sumsel ini.

Lebih lanjut, di awal Maret ini Demokrat jakan melakukan survei tahap pertama kepada seluruh calon kepala daerah. Selanjutnya akan kembali dilakukan survei tahap kedua di bulan berikutnya.

Sementara siapa calon yang mendapat rekomendasi Partai Demokrat diperkirakan akan keluar namanya pada Mei 2020.

"Pendaftaran di KPU kan Juni, mungkin sebulan sebelum pendaftaran sudah keluar nama yang direkomendasikan DPP," tutupnya. [ida]