Empat wilayah di Sumatera Selatan (Sumsel) diprediksi akan melawan kotak kosong pada Pilkada 2024 mendatang. Keempat wilayah tersebut meliputi Kabupaten Ogan Ilir (OI), Empat Lawang, Musi Banyuasin (Muba), dan Musi Rawas (Mura).
- Polda Sumsel Kerahkan 1.649 Personel Jaga PSU Empat Lawang
- AKBP Rendy Surya Aditama Resmi Jabat Kapolres Muratara
- Berkas Ditolak KPU, Elin Septiani Gagal Ikuti PSU Pilkada Pesawaran
Baca Juga
Peta dukungan partai politik di keempat wilayah ini tampaknya semakin mengerucut kepada satu pasangan calon. Kandidat lainnya mengalami kesulitan dalam bersaing karena kekurangan dukungan dari partai politik, sehingga mereka terhambat dalam memenuhi syarat pendaftaran di Komisi Pemilihan Umum (KPU).
Pengamat politik dari Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisip) Universitas Sriwijaya (Unsri) Prof Dr Zulfikri Suleman MA menilai kotak kosong artinya tidak ada lawan.
“Katanya pilkada itu kompetisi, trus berkompetisi dengan siapa? jadi itu sesuatu (kotak kosong) yang mengancam demokrasi, sangat disayangkan kalau sampai terjadi pilkada satu calon melawan kotak kosong ,” katanya usai melakukan orasi ilmiah bertema Demokrasi Hatta dan Relevansi pada Pilkada Serentak. Acara ini diadakan di Musi Cafe Hotel Swarna Dwipa, Sabtu (10 /8) sore.
Acara ini diadakan sekaligus pelepasan Prof Dr Zulfikri Suleman MA yang telah memasuki masa pensiun sebagai dosen Fisip Unsri Jurusan Ilmu Komunikasi di usianya 65 tahun.
Beberapa narasumber lain yang dihadirkan antara lain, tokoh politik Dr Fadli Zon. M.Sc., dosen UI, akademisi Prof Dr Meutia Farida Hatta Rajasa., Dosen International Islamic University Malaysia, Prof Dr Erry Yulian T Adesta., Direktur Fordes Sumsel Bagindo Togar., dosen Fisip Universitas Andalas, Prof Dr H Asrinaldi dan moderator merupakan akademisi Saftri Elfandari. M.IKom.
Menurutnya jika ini tidak diredam dan hanya mengandalkan satu pasangan calon maka akan menimbulkan kontra produktif bagi peningkatan demokrasi.
“Jadi masalahnya bukan penyelenggara pemilu tapi di partai politik , tapi bisa juga di bakal calonnya misalnya supaya aman, minta dukungan ke sebanyak mungkin partai politik , nah kalau ada bakal calon yang merasa bangga tidak ada lawan atau kotak kosong ini sesuatu yang memprihatinkan kita,"ujarnya.
Iia sepakat kedepan pemilu dan Pilkada di Indonesia harus dilakukan evaluasi sehingga tidak ada lagi calon tunggal untuk memimpin satu daerah.
“Namanya kotak kosong , namanya pemilu atau pilkada harus ada lawan, kalau tidak ada lawan bukan namanya kompetisi itu,”tegasnya.
- Presiden Prabowo Tanam Padi Serentak di Sumsel, Dorong Swasembada hingga Jadi Lumbung Pangan Dunia
- Terungkap di Persidangan, Saksi Ungkap Deliar Marzoeki dan Alex Peras Perusahaan Lewat Surat Kelayakan K3
- Ribuan Jemaah Padati Tabligh Akbar Bersama Ustaz Adi Hidayat di Masjid SMB I Palembang