Dalam perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Palembang ke-1339 tahun, Pemkot Palembang menghadirkan bazar Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Taman Kambang Iwak (KI), Sabtu (18/6).
- Bazar Pasar Malam Tutupi Jalan, Dokter Bedah di Pagar Alam Sempat Kesulitan Menuju RS Untuk Operasi Pasien
- Wujud Kepedulian Kepada Masyarakat, Pemkab OKU Timur Buka Bazar UMKM
- 45 Pelaku Usaha Ramaikan Bazar Pemkot Palembang di 18 Kecamatan
Baca Juga
Bazar tersebut diikuti oleh 20 UMKM yang ada di Kota Palembang, baik dari kuliner, fashion, maupun sektor lainnya.
Walikota Palembang, Harnojoyo melalui Asisten 3 Setda Kota Palembang, Zulkarnain mengatakan tujuan dari bazar tersebut guna memulihkan ekonomi pasca pandemi Covid-19.
"Kita hadirkan 20 UMKM di HUT Palembang ini, tujuannya tidak lain untuk meningkatkan atau memulihkan ekonomi kita," katanya.
Zulkarnain menyebutkan bahwa bazar yang digelar hingga besok (19/6) tersebut dibantu oleh BUMN dan BUMD yang ada di Kota Palembang. Bahkan sejumlah UMKM tersebut berasal dari binaan masing-masing BUMN dan BUMD.
"Bazar ini juga dibantu rekan kita BUMN dan BUMD yang punya binaan UMKM masing-masing," ujarnya.
Sementara itu, salah satu UMKM, Iyan mengatakan sangat berterimakasih dengan wadah yang diberikan Pemkot Palembang tersebut. Menurutnya, dengan bazar ini, tentu mampu meningkatkan ekonomi hingga mengenalkan produk UMKM kepada masyarakat.
"Dengan ini tentu kita bisa ada wadah dan menambah pendapatan kita, disini juga bisa menjadi tempat mengenalkan produk kita kepada masyarakat, karena di KI ini ramai," ungkapnya.
Sebagai informasi, bazar tersebut dibuka mulai pukul 09.00 hingga 18.00 dan berlokasi di kawasan Taman KI.
- Cita Rasa Palembang Mengudara: Produk UMKM Lokal Hadir di Penerbangan Garuda Indonesia
- BAZNAS OKI Salurkan Bantuan Modal Tanpa Bunga untuk 25 Pelaku UMKM Tahap Kedua
- BSB Perkuat Dukungan bagi UMKM, Deshanda Craft Tembus Pasar Internasional