Sebanyak 160 pekerja konstruksi di Palembang mengikuti Program Ahli Konstruksi (AKSI) yang digelar 13-14 Februari 2023 di Wisma Atlet Jakabaring.
- Mendag Jamin Harga Bahan Pokok Tetap Stabil
- bank bjb Rencanakan Masa Depan Keuangan Nasabah Lebih Baik
- Penjualan Meningkat Jelang Lebaran 1443 H, Pedagang Pakaian di Pasar 16 Ilir Raup Untung
Baca Juga
Program tersebut merupakan inisiasi PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) bersama dengan PT Semen Baturaja Tbk (SMBR) yang bertujuan untuk meningkatkan kompetensi pekerja konstruksi di Indonesia. Pelatihan tersebut digelar serentak di seluruh wilayah pulau Jawa dan Sumatera dengan jumlah peserta sebanyak 3.915 pekerja.
Pelatihan meliputi praktik konstruksi dasar diantaranya pemasangan bata merah, finishing permukaan tembok, dan acian untuk menghaluskan hasil plester dinding.
Selain itu diberikan pengetahuan prosedur Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3), metode konstruksi yang efektif dan efisien, konsep rumah sehat yang dibangun dengan prinsip konstruksi berkelanjutan, serta pengenalan produk-produk SIG dan proses produksi semen.
Direktur Utama SMBR, Daconi Khotob yang diwakili oleh Senior Manager of Sales Sub Area 1.1 SMBR, Yantasman mengatakan, pelatihan merupakan upaya penguatan sinergi dan kolaborasi dengan tenaga konstruksi guna peningkatan kualitas sumber daya manusia agar memiliki daya saing di sektor jasa konstruksi.
"Keuntungan bagi peserta diantaranya sertifikat, uang saku, T-shirt dan APD saat pelatihan," kata Daconi.
Direktur Bisnis dan Pemasaran SIG, Aulia Mulki Oemar mengatakan, tenaga konstruksi juga perlu membekali diri dengan pengetahuan melalui pelatihan dan praktik secara langsung, yang akan membantu meningkatkan keterampilan dan kompetensi agar berdaya saing.
Sehingga, daya saing inilah yang akan mendongkrak produktifitas dan taraf kesejahteraan para tenaga konstruksi.
"Selain pelatihan, SIG juga berkontribusi membangun fasilitas umum berupa bangku taman. 110 bangku taman dibangun di Malang Raya dan 10 bangku taman masing masing di Kota Palembang, Kota Bandar Lampung, Kota Bandung dan Kota Yogyakarta," tandasnya.
- Semen Baturaja Gelar Pelatihan Tanggap Darurat Bencana untuk Warga Talang Jawa
- Dua Tersangka Dugaan Korupsi PT Semen Baturaja Segera Jalani Sidang
- Mantan Dirut PT Semen Baturaja Diperiksa Kejati Sumsel